TIMIKA, CARTENZNEWS.com-Pastor Samuel, Ohoilejaan, Pr berpesan kepada semua pihak yang berkecimpung dalam pelayanan kesehatan di Rumah Sakit Mitra Masyarakat (RSMM) di Timika, Kabupaten Mimika, Provinsi Papua Tengah untuk meningkatkan pelayanan lebih baik ke depan berlandaskan kasih.
Pesan ini disampaikan saat memimpin misa syukur hari ulang tahun (HUT) Rumah Sakit Mitra Masyarakat (RSMM) ke-24 di Kepala Santo Fransiskus yang ada di lingkungan RSMM di pada Senin (21/8/2023) pagi
“Dalam ucapan syukur ini hendaknya menjadi daya dorong tersendiri bagi siapapun yang berkecimpung di yayasan maupun rumah sakit ini untuk mencari jalan lebih baik, untuk meningkatkan pelalayanan ke depan lebih baik,” pesannya.
Menurutnya momen HUT ini sebagai ucapan syukur kepada Tuhan karena selama tahun 24 tahun banyak orang yang sudah diselamatkan melalui pelayanan di rumah sakit tersebut.

(Foto: Yosefina/CARTENZNEWS.com)
Dalam momen ini ia juga mengajak semua pihak yang berkecimpung dalam pelayanan di RSMM agar mengoreksi kinerja dalam pelayanan yang sudah dilakukan selama ini, dan menghilangkan rasa ego agar bisa memperbaharui pelayanan yang lebih baik dengan landasan kasih.
“Sesuai dengan arti kata Caritas yaitu kasih, maka hendaknya setiap orang yang datang di RSMM mendapatkan kasih, khususnya mereka yang datang meminta pertolongan. Yang jelas RMMM diharapkan berkembang dalam pelayanan kasih selalu diperbaharui, tidak perlu orang-orang harus baru, orang-orang lama tapi pelayanan yany harus diperbaharui,” ujarnya.
Ia juga berpesan dalam pelayanan tidak boleh membeda-bedakan pasien dari suku, agama, RAS atau apapun.
Semua pasien harus memperoleh pelayanan yang sama dengan dasar kasih.
Ia berharap di usia RSMM yang sangat matang ini pelayanan juga semakin matang.
“Matang dalam artian pelayanan yang penuh kasih diukur dari kepuasan pasien, diukur dari keselamatan nyawa manusia dan kesejahteraan karyawan. Supaya ketiga hal ini bisa terwujud perlu kerja sama yang baik antara pihak RSMM dan Yayasan Caritas Timika Papua sebagai pengelola RSMM,” pesannya.
Misa syukur 24 tahun RSMM itu diikuti Pimpinan RSMM, sejumlah karyawa baik tenaga medis maupun non medis dan pengurus Yayasan Caritas Timika Papua.
Wartawan/Editor: Yosefina