TIMIKA, CARTENZNEWS.com-Pemerintah Distrik Kwamki Narama, Kabupaten Mimika, Provinsi Papua Tengah menggelar lomba vocal group antar gereja di wilayah Kwamki Narama pada Selasa (10/10/2023) dan Rabu (11/10/2023) di halaman Kantor Distrik Kwamki Narama.
Perlombaan itu diikuti 24 grup dari gereja-gereja yang ada di Kwamki Narama dan juga grup dari Puskesmas yang ada di wilayah tersebut.
Sebagai juara umum dalam lomba itu adalah vokal group dari GKII Jemaat Matoa dengan hadiah piala dan uang pembinaan sebesar Rp 20 juta.
Kemudian juara 1 diraih dua grup yakni GKII Jemaat Jerikho dan Jemaat Baptis Imanuel, dengan hadiah masing masing berupa piala dan uang pembinaan Rp15 juta. Jadi total hadiah untuk kedua grup ini Rp30 juta.
Sementara juara dua diraih dua grup yakni GKII Jemaat Anugerah dan GKI Jemaat Emus. Masing-masing grup mendapat hadiah piala dan uang pembinaan Rp10 juta, sehingga total hadiah untuk dua grup ini Rp20 juta
Kemudian juara tiga diraih GKI Jemaat Providesia dan Puskesmas Kwamki Narama dengan hadiah masing-masing berupa piala dan uang pembinaan sebesar Rp5 juta. Jadi total hadiah sebesar Rp10 juta.
Kepala Distrik Kwamki Narama, Naftali E Hanuebi kepada CARTENZNEWS.com di Kampung Damai, Distrik Kwamki Narama, Kamis (12/10/2023) menyebutkan perlombaan ini digelar untuk membangun iman jemaat.
“Perlombaan ini kita gelar untuk membangun iman jemaat dan juga untuk mempererat tali persaudaraan antar masyarakat dan masyarakat dengan pemerintah distrik,” ujarnya.
Wartawan/Editor: Yosefina