TIMIKA, CARTENZNEWS.com-Dalam rangka mendukung program penghijauan yang dilakukan oleh pemerintah, jajaran Kostrad menggelar program penanaman puluhan ribu pohon yang diselenggarakan serentak di masing-masing satuan Kostrad, Rabu, (12/10/ 2022).
Acara ini dipimpin langsung oleh Pangkostrad melalui vidcon. Penanaman ini dilaksanakan dalam rangka mendukung program penghijauan yang dilaksanakan pemerintah, untuk kostrad sendiri menyumbang sebanyak 29.957 bibit pohon yang tersebar di masing-masing jajaran kostrad.
Yonif Raider (R) 754/ENK sebagai salah satu jajaran kostrad melaksanakan penanaman pohon serentak jajaran kostrad yang dihadiri oleh Danbrigif R 20/IJK, Staf Ahli Setda Mimika, perwakilan Forkopinda, Dinas Pertanian, Kesatuan Pengelolaan Hutan Lindung, Badan Kesatuan Kebangsaan dan Politik, Mahasiswa dan Adik-adik Pramuka Timika.
Rangkaian kegiatan diawali oleh sambutan Danyonif R 754 Letkol Inf Sriyono. Danyon menyampaikan bahwa kegiatan ini merupakan rangkaian penanaman pohon serentak yang dilaksanakan oleh seluruh satuan jajaran Kostrad yang dipimpin langsung oleh Pangkostrad secara virtual. Kegiatan ini bertujuan mendukung program penghijauan pemerintah dan menciptakan lingkungan yang lebih asri dan sehat serta mengurangi dampak pemanasan global yang saat ini semakin terasa disebagian besar wilayah Indonesia.
Kemudian acara dilanjutkan dengan pelaksanaan penanaman pohon oleh seluruh tamu undangan yang dipimpin oleh Danbrigif R 20/IJK, Letkol Inf Ahmad Daud Harahap di sekitaran Mako Yonif R 754/ENK.
Sementara itu ditempat terpisah di Asrama Kompi Senapan B YR 754/ENK dan Asrama Kompi Senapan C YR 754/ENK juga dilakukan penanaman Pohon Serentak oleh Prajurit, ibu -ibu Persit serta turut mengundang Tokoh Masyarakat dan Tokoh Adat..
Jumlah Keseluruhan bibit Pohon yang ditanam sebanyak 900 batang yang terdiri dari Bibit Pohon Matoa, Kelengkeng, Alpukat, Rambutan, Nangka, Jeruk dan Pinang. Kegiatan Penanaman Pohon Serentak ini diakhiri dengan foto Bersama dan Ramah Tamah antara Seluruh tamu undangan yang hadir.
Wartawan/Editor: Yosefina